Beranda » NASA Rilis Video Kiamat Sehari Setelah 'Kiamat'

NASA Rilis Video Kiamat Sehari Setelah 'Kiamat'



Headline
cnet.com
Tepat satu hari setelah isu kiamat 21 Desember 2012, NASA akan merilis video di YouTube berkaitan isu tersebut. Benarkah ini trik NASA?
Isu tentang terjadinya kiamat yang akan terjadi pada 21 Desember 2012 telah banyak dibicarakan sejak beberapa tahun yang lalu hingga saat ini. Meledaknya isu-isu tersebut membuat banyak orang percaya, namun banyak juga yang tidak percaya.
Dalam hal ini, NASA sangat percaya diri untuk tetap menolak semua kebenaran tentang isu kiamat pada 21 Desember 2012. Bahkan baru-baru ini seperti yang dilansir dari CNET, para ilmuwan NASA dikabarkan akan merilis video terbaru tentang isu kiamat tersebut.
Video yang akan berjudul ‘Why the World Didn't End Yesterday’ tersebut rencananya bakal dirilis di Youtube pada 22 Desember 2012, tepat satu hari setelah berakhirnya kalender Suku Maya yang menjadi awal rujukan dari isu-isu tentang kiamat.
Namun yang menarik adalah mengapa NASA sepertinya terkesan tidak berani karena mereka baru akan merilis video tersebut setelah satu hari setelah hari yang diisukan akan terjadi kiamat?
Sebuah ‘trik’ yang sangat cerdik dari NASA. Mungkin para ilmuwan mereka berpikir ketika kelak isu kiamat tersebut ternyata benar-benar terjadi, tidak akan ada orang-orang yang memprotes pernyataan mereka.
Mungkin juga para ilmuwan NASA juga sebenarnya tidak yakin kita semua akan dapat menonton video tersebut.
Bagaimana dengan Anda? Percayakah Anda?
 [ikh]



Powered by Blogger.